Alat-Alat Yang Di Gunakan Dalam Reparasi Pesawat Telepon Seluler

Alat-alat ini diperlukan pada saat ingin melakukan aktifitas perbaikan Pesawat Telepon Selular, ada beberapa alat yang sangat penting untuk diketahui tugas dan fungsinya. Alat-alat ini antara lain :

  • SOLDER UAP

Alat ini berfungsi dan digunakan ketika akan membuka, memasang, dan membuat kaki IC  (Integreted Circuit) dari komponen-komponen yang terdapat pada Pesawat Telepon Selula

Bagian-bagian yang terdapat pada Solder Uap :

1.   Tombol On / Off
2.   Haeter berfungsi sebagai pengaturan Uap panas yang dikeluarkan oleh Solder Uap, pengaturan Uap panas yang  biasanya  digunakan  pada  saat  pengangkatan  IC  BGA  yaitu  minimal  4  dan  maximal  6.  Untuk pencetakan Kaki IC BGA posisi Heater 6.
3.   Air serfungsi sebagai pengaturan angin yang membawa hawa panas dari Solder. Untuk pengangkatan dan pemasangan IC BGA Posisi Air maximal pada angka 2, atau tergantung dari kondisi yang ada sedangkan untuk pencetakan kaki IC BGA posisi Air minimal 1 dan maximal 2.5.
  • SOLDER MANUAL

Alat ini digunakan dalam penggantian lampu, pemasangan kawat jumper, membersihkan kaki IC dan merapikan jalur yang terhubung. pada saat pemasangan IC kelabang gunakan solder manual/ biasa untuk menempelkan salah satu kakinya sebelum menggunakan solder Uap dalam pemasangannya, hal ini dilakukan agar pemasangan lebih rapi dan benar.
  • B.G.A. TOOLS

Alat ini digunakan dalam pencetakan kaki IC BGA yang rusak saat pengangkatan IC, membersihkan kaki IC dari sisa Timah yang sudah tidak dapat digunakan, membersihkan tempat IC BGA pada PCB.
  • OBENG DAN TANG

Obeng dan Tang khusus untuk Ponsel, karena bentuk dan ukuranya sudah disesuaikan dengan jenis ponsel tertentu, Alat ini paling sering digunakan untuk  membuka Cassing dan Komponen pada Ponsel terutama yang harus menggunakan Obeng dan Tang tertentu, karena setiap Ponsel memiliki bentuk dan ukuran yang berbeda – beda, oleh karena itu bagi seorang tekhnisi alat ini sangat dibutuhkan sekali, paling tidak harus mempunyai berbagai jenis obeng yang sifatnya universal.
  • TIMAH CAIR, TIMAH BIASA, PASTA SOLDER, CAIRAN IPA, DAN CAIRAN SIONGKA

Alat ini berfungsi  dalam pengangkatan dan pemasangan komponen pada Ponsel, perlu diingat dalam penggunaan timah cair harus yang benar – benar bagus dalam artian timah cair ini tidak terlalu keras dan tidak terlalu cair   karena jika terlalu keras akan mengganggu sekali dalam proses pencetakkan kaki dan jika terlalu cair juga akan menyulitkan dalam proses pencetakkan karena jika kaki IC tersebut tercetak kemungkinan hasilnya tidak akan sempurna seperti yang diinginkan.Fungsi masing-masing ini ialah :


1.  Timah Cair    : Untuk mencetak kaki IC BGA
2.  Timah biasa    : Untuk menyolder IC atau komponen yang diperlukan
3.  Cairan IPA    : Untuk membersihkan IC atau Komponen, dan juga untuk  membersihkan PCB bekas cairan siongka serta kotoran lain
4.  Cairan Siongka   : Untuk mempercepat proses pemanasan timah yang ada pada kaki IC serta untuk penahan panas pada IC
5. Pasta Solder    : Untuk membersihkan mata solder, atau mengangkat tima
  • MULTITESTER

Alat ini berguna dalam pengukuran komponen ataupun jalur, juga dapat mengukur Tegangan DC pada Ponsel ataupun tegangan AC
  • POWER SUPPLY

Alat ini berguna sebagai adaptor / regulator (pensupply tegangan DC) dan dapat pula digunakan dalam pendeteksian kerusakan pada ponsel, dalam kata lain bisa juga sebagai pengganti tegangan battry, dengan menggunakan Power Supply ini akan memudahkan kita dalam pendeteksian kerusakan pada ponsel  karena  jika  ponsel  itu  terjadi  hubungan  singkat  atau  konsleting  Power  suplly  ini  secara otomatis akan mati dan tidak akan menambah parah kerusakan pada ponsel.
  • LAMPU SERVICE

Alat ini digunakan untuk membantu memperjelas pandangan dan juga penerangan dalam perbaikan Ponsel karena selain lampu yang terang juga sudah dilengkapi dengan kaca pembesar yang sangat berguna untuk melihat jalur ataupun komponen yang kurang jelas apabila dilihat tidak menggunakan kaca pembesar.
  • BUKU PANDUAN DAN SKEMA JALUR

Buku  ini  sebagai  acuan  dalam  menganalisa  dan  mendeteksi  kerusakan  pada  setiap  Ponsel  yang memiliki struktur tata letak dan bentuk yang berbeda-beda, dengan panduan dari buku maupun skema dapat mempermudah dalam tahap perbaikan Ponsel.

Judul Buku yang kami sarankan : Mendeteksi dan Memperbaiki Telepon Selular Sendiri

0 Response to "Alat-Alat Yang Di Gunakan Dalam Reparasi Pesawat Telepon Seluler"

Post a Comment

wdcfawqafwef